Hampir lima bulan Rudy tidak membidik lensanya ke arah Sarah. Kemampuannya itu kini telah diragukan Sarah mengingat kamera miliknya itu telah bersarang lumut. Yang mana ditempatkannya di samping kasurnya yang penuh dengan debu. Sebelumnya pasangan kekasih ini tiap pekannya selalu menghabiskan waktu untuk sekadar refreshing di pinggir laut ataupun menikmati pemandangan keruhnya air sungai.
Sarah telah mengultimatum sang kekasihnya jika minggu depan Ia tidak menyempatkan waktu untuk memotretnya maka Ia tidak akan mau bertemu lagi dengan Rudy selama 1 bulan. Ultimatum tersebut bukan tanpa sebab, sejak Rudy memperdalam ilmunya tentang bahasa, kini Ia begitu sibuk menghabiskan waktunya menelaah putusan pengadilan untuk bahan skripsinya yang masih jauh ke depan.
Dengan ultimatum tersebut, Rudy pun menyempatkan waktu meninggalkan kekasih hatinya yang baru yakni kamus linguistik untuk berjalan bersama kekasih aslinya Sarah. Mereka sepakat minggu ini mereka akan menuju ke Panatai Ujung kalak tepatnya di komplek bersejarah di Aceh.
Dua unit lensa dibawanya dengan motor d5000 dia masukkan ke dalam ransel. Rudy menunggu jemputan sarah di rumahnya. Sambil menunggu ke kasihnya itu tiba, Rudy menghisap rokok di warung depan rumahnya. Jelang beberapa menit kemudia kekasihnya itu pun tiba.
Rudy mengambil posisi sebagai pengemudi dan meminta kekasihnya itu duduk di sebelah kirinya. Lagu Dewa 19 menjadi pilihan menyemani perjalanan menuju lokasi dia janjikan sebelumnya. Dengan menempuh waktu kurang lebih 20 menit perjalanan mereka pun tiba di lokasi pemotretan.
Rudy meminta sarah turun terlebih dahulu dengan menurunkan tas berisikan kamera. Lalu Rudy mencari lokasi parkir untuk ditempatkannya mobilnya itu.
Ada yang terlihat janggal. Dalam perjalanan menuju tempat kekasihnya itu diturunkan. Tangan kanan Rudy terlihat memegang buku berkulit orange itu. Sang kekasihnya pun langsung menanyakan apa gerangan kekasihnya itu membawa buku Kamus Linguistik.
Dan ternyata maksud Rudy memilih lokasi pomotretan tersebut yakni memototret kesalahan berbahasa di tempat-tempat umum yang dituliskan dalam bentuk pengumumanan ataupun media luar ruang lainnya.
Dan kekasihnya pun terlihat sangat kesal, maka dia kembali mengultimatum Rudy, “Ke depan jika kitapergi ke suatu pastikan maksud kita untuk hiburan, bukan menjadikan sampel penelitianmu, jika tidak maka aku memilih tidak pergi bersama mu selama 3 bulan,” ucap kekasihnya. Rudy pun terlihat tak menghiraukan. Apa terjdi berikutnya (bersambung)...
0 komentar:
Post a Comment